Inilah Game Terlaris dari Konsol Game Boy

Inilah Game Terlaris dari Konsol Game Boy – Seperti yang sudah banyak kita ketahui bahwa saat ini sudah semakin banyak orang yang sangat senang untuk dapat  bermain permainan yang mereka sukai. Inovatif di zamannya, Game Boy mencetak berbagai judul game khas Nintendo yang masih populer hingga saat ini. Meskipun Game Boy tergantikan oleh Nintendo DS pada 2004 hingga Nintendo Switch pada 2017, game-game-nya tidak lekang oleh waktu dan bahkan masih dimasukkan untuk di-download secara virtual.

Inilah Game Terlaris dari Konsol Game Boy

Pokémon Crystal
Dirilis pada 2000 di Jepang dan 2001 untuk seluruh dunia oleh Nintendo, Pokémon Crystal adalah games produksi Game Freak yang dirilis oleh Nintendo untuk lini Game Boy Color. Sekadar informasi, Pokémon Crystal adalah game terakhir untuk seri Pokémon generasi ke-2.

Pokémon Crystal adalah versi “upgrade” dari Pokémon Gold and Silver (1999). Terlepas dari plot utama, kamu dapat memilih gender karakter (yang pertama di serinya), terdapat animasi untuk Pokémon, dan terdapat penambahan plot. Terlepas dari kritik yang terdengar tajam, Pokémon Crystal mendulang 6,39 juta kopi di seluruh dunia!

Super Mario Land 2: 6 Golden Coins
Dirilis pada 1992 (Jepang dan AS) dan 1993 untuk Game Boy di seluruh dunia, Super Mario Land 2: 6 Golden Coins menceritakan usaha Mario melintasi pulau pribadinya, Mario Land, untuk mengumpulkan koin dan mengalahkan Wario. Game ini menjadi debut untuk Wario, salah satu karakter antagonis terkenal di seri Super Mario.

Tentu saja, di game ini kamu disuguhkan dengan gameplay khas Super Mario Bros., yaitu side-scrolling. Para kritikus memuji Super Mario Land 2: 6 Golden Coins karena lebih menarik. Hal tersebut juga terlihat dari penjualan Super Mario Land 2: 6 Golden Coins yang tercatat hingga 11,18 juta kopi.

Pokémon Yellow: Special Pikachu Edition
Pokémon Yellow: Special Pikachu Edition dirilis pada 1998. Layaknya Pokémon Crystal untuk Gold & Silver, Pokémon Yellow dirilis sebagai versi upgrade dari Red & Blue (1996). Dalam Pokémon Yellow, kamu berpetualang menyisir kawasan Kanto untuk menangkap Pokémon dan bertarung dengannya.

Pokémon Yellow dipuji oleh para kritikus karena telah memperbarui Pokémon Red & Blue, terutama dengan menyediakan berbagai tantangan baru dan grafik yang lebih mumpuni. Para gamer pun menyukainya, dan Pokémon Yellow mengumpulkan penjualan hingga 14,64 juta kopi.

Super Mario Land
Dirilis pada 1989 untuk Game Boy, Super Mario Land menggunakan resep sama seperti Super Mario Bros. (1985), yaitu game platform dengan side-scrolling. Menjelajahi 12 level di Sarasaland, Mario berjuang menyelamatkan Putri Daisy. Bukan Putri Peach, Super Mario Land adalah game debut untuk Putri Daisy!

Meskipun dikritik karena durasinya yang pendek, Super Mario Land masih dianggap salah satu game Game Boy tersukses dari Nintendo dan paling menghibur, terbukti dari sekuelnya yang disambut hangat. Super Mario Land sendiri mengumpulkan lebih dari 18,1 juta kopi!